CLICK HERE FOR FREE BLOG LAYOUTS, LINK BUTTONS AND MORE! »

Rabu, 27 November 2013

Inilah Rumah Mungil untuk Pelajar

16481_photo_1
Keterbatasan lahan membuat hunian dibangun selaras dengan kondisi lahan yang tersedia. Rumah mungil pun menjadi solusi praktisnya. Namun, dalam menata rumah mungil diperlukan pengetahuan mendalam yang dapat diterapkan.
Seperti yang dilakukan oleh Tengbom Architects dalam membuat rumah mungil untuk pelajar. Luasnya hanya 10 meter persegi ini tak hanya terjangkau dan fungsional namun ramah lingkungan.
Pihak arsiteknya membangun rumah ini dengan pendekatan yang inovatif. Ruang-ruangnya didesain secara cerdas dan minimalis sehingga terlihat kompak, tidak merasa penuh sesak dan berantakan.
16481_photoRumah mungil yang didesain secara kompak.
Dengan efisien menggunakan ruang, arsitek berhasil menciptakan rumah ini sangat fungsional dan nyaman . Ini mungkin kecil, tapi sangat mengundang dan nyaman juga. Unit ini terbuat dari kayu dan itu hemat energi.
Rumah mungil ini tak sekadar menawarkan ruang tamu yang nyaman. Namun juga memiliki dapur, kamar mandi, raung tidur dan bahkan sebuah taman dengan teras.
Pemilihan materialnya pun dapat membantu pelajar mengurangi biaya sewa sebesar 50 %. Rumah mungil ini dapat dilihat di Virserum Museum Seni di Swedia. Menarik bukan?

0 komentar:

Posting Komentar